Berita  

HUT RI ke-80, Bendera Raksasa 50 Meter Dikibarkan di Paya Bakong

Danramil 21/Paya Bakong Kapten Inf Edi Wijaya bersama Camat Muhammad Noval Andrian, S.STP dan petugas Paskibra pose bersama usai upacara peringatan HUT RI Ke - 80
banner 120x600
banner 468x60

Aceh Utara – Peringati HUT RI Ke – 80, jajaran Kodim 0103 Aceh Utara bersama Muspika Paya Bakong, Aceh Utara, mengibarkan bendera raksasa merah putih dalam upacara peringatan detik-detik proklamasi di Desa Blang Pante, Kecamatan Paya Bakong, Aceh Utara, Minggu (17/8).

Upacara HUT RI itu menjadi tontonan masyarakat bagi masyarakat setempat dipimpin oleh Danramil 21/Paya Bakong, Kapten Inf Edi Wijaya yang diikuti oleh segenap Muspika dan tokoh masyarakat dikawasan itu.

banner 325x300

Dandim 0103/Aut Letkol Arh Jamal Dani Arifin melalui Danramil 21/Paya Bakong juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu dan mendukung pengibaran bendera merah putih ukuran raksasa di kawasan wisata Pante Biram, Desa Blang Pante.

Pengibaran bendera merah raksasa di kawasan wisata Pante Biram, Desa Blang Pante, Kecamatan Paya Bakong, Aceh Utara

“Dengan adanya prosesi upacara peringatan HUT RI Ke – 80 semoga persatuan dan kesatuan masyarakat Paya Bakong semakin leibih maju,” tegas Kapten Inf Edi Wijaya.

Dalam kesempatan yang sama, Camat Paya Bakong, Muhammad Noval Andrian, S.STP menyebutkan, peringatan HUT RI di wilayahnya menjadi ajang memperkuat persatuan.

“Dalam rangka menyambut HUT RI ke-80, kita bersama-sama bersatu mengibarkan bendera raksasa sepanjang 50 meter ini sebagai bentuk solidaritas dan rasa cinta terhadap Indonesia serta NKRI,” ujarnya.

Momen yang paling menyita perhatian adalah pengibaran bendera raksasa Merah Putih sepanjang 50 meter di kawasan wisata Pante Biram, Gampong Blang Pante. Ribuan warga dari berbagai kalangan hadir menyaksikan, membuat jalannya upacara semakin meriah sekaligus penuh rasa nasionalisme. (Red)

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *